Arsip:

Prestasi

Farmasi UGM Dominasi Tiga Besar Business Plan Competition BICCPR 2018

Farmasi UGM – Mahasiswa Farmasi Universitas Gadjah Mada kembali membawa kemenangan. Kali ini melalui Business Plan Competition 2018 yang diadakan oleh Universitas Padjadjaran bekerja sama dengan PT. Bio Farma, dua tim dari UGM berhasil mendapatkan Juara 2 dan Juara 3. Sedang untuk Juara pertama dipegang oleh tuan rumah, Universitas Padjadjaran. Di bawah bimbingan M.Rifqi Rokhman, M.Sc., Apt. dan Dr. Bondan Ardiningtyas, M.Sc., Apt., para mahasiswa Farmasi UGM berhasil menunjukkan kebolehannya di rangkaian kegiatan Bandung International Conference on Colaborating Pharmacy Research (BICCPR) 2018. read more

Nanorobotics, Ide Pengobatan Masa Depan yang Juarai LKTI Pharmacopeia 2017

Farmasi UGM – Selain mendelegasikan tim debat, Farmasi UGM juga mengirimkan satu tim untuk mengikuti Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Pharmacopeia 2017. Uniknya, ide karya tulis berjudul “Nucleic Acid Nanorobot (NUBOT): A Smart Theranostic Carrier sebagai Upaya Pengobatan Penyakit Kanker Masa Depan” yang dibawa oleh tim dari UGM mengangkat konsep pengobatan futuristis. Terinspirasi perkembangan nanoteknologi yang saat ini banyak diterapkan di berbagai belahan dunia, Nadzifa Nugraheni, Ave Rahman, dan Baiq Risma Fatmayanti mengembangkan ide tentang alternatif sistem penghantaran obat dengan memanfaatkan nanorobotics. Dan siapa sangka, produk gagasan tersebut terpilih menjadi Juara 1 setelah bersaing dengan berbagai karya lainnya. read more

UGM Menangi Lomba Debat di UNPAD

Farmasi UGM – Kemenangan enam mahasiswa Universitas Gadjah Mada di Pharmacopeia 2017 pada tanggal empat hingga lima November 2017 disambut suka cita oleh Fakultas Farmasi UGM. Pasalnya, ajang debat nasional tahunan Universitas Padjajaran (UNPAD) tersebut merupakan salah satu kompetisi debat kefarmasian bergengsi di Indonesia. Tentu ini menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi Baiq Risma Fatmayanti, Wahyu Adiningsih, Bagaskara R. Pratama, RH Najogi Sitinjak, Fortuna Oktavilina, dan Rahajeng Fitria. read more

Bawa Limbah Akar Kacang Tanah untuk ASPIRIN 2017, Linda Menang Juara 2

Farmasi UGM- Ilmu pengetahuan kini semakin berkembang. Kesadaran masyarakat terhadap perlunya hidup sehat telah mendorong inovasi-inovasi baru yang memanfaatkan sumber alam yang ada. Salah satunya adalah teknologi nano yang beberapa tahun belakangan ini populer di kalangan akademisi dan praktisi kesehatan. Di sisi lain, para ilmuwan juga mengembangkan teknologi nano untuk mengobati tubercolosis dengan memanfaat akar kacang tanah (Arachis hypogaea, L.) yang merupakan limbah pertanian. Perlu diketahui bahwa akar kacang tanah memiliki banyak kandungan resveratrol yang baik untuk mengobati TBC. read more

Percaya Diri Sebagai Kunci Keberhasilan Maria Scolastika

Farmasi UGM – Kegagalan yang pernah dialami Maria di lomba konseling pertamanya tidak menurunkan minatnya untuk kembali mencoba lomba sejenis. Kali ini, melalui Patient Counseling Competition (PCC) bertema “Penyakit Sendi dan Kardiovaskuler” yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Farmasi Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, akhirnya Maria berkesempatan untuk membuktikan kemampuannya. Berhasil menyisihkan 30 peserta lainnya dan meraih Juara 3, diakui gadis bernama lengkap Maria Scolastika Lourdesia ini sebagai sesuatu yang tidak disangka-sangka. read more

Mahasiswa Persembahkan Dua Juara Pertama Pada International Pharmaceutical Students Federation (IPSF) 2017

Dan lagi-lagi mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada berhasil membuat bangga Indonesia lewat prestasinya di acara World Congress 2017 yang diadakan oleh International Pharmaceutical Student’s Federation (IPSF) di Chientan Youth Activity Centre, Taipe City, Taiwan. Acara yang dilaksanakan pada tanggal 31 Juli 2017 tersebut diikuti oleh lebih dari enam puluh negara, termasuk Indonesia. Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, World Congress kali ini juga mengadakan kegiatan umum seperti General Assembly, Workshops, Excursion, dan Social Nights. Sebagai pelengkap acaranya, IPSF juga turut mengadakan kompetisi-kompetisi di bidang kefarmasian, seperti Educational Poster Competition, Patient Counseling Event, dan Clinical Skills Event. read more

Mahasiswa Fakultas Farmasi UGM Sukses Menyabet Juara Dua Olimpiade Farmasi Indonesia “PHARMACITO 2017”

Olimpiade Farmasi Indonesia “PHARMACITO 2017” mengusung tema “Penyakit Menular Seksual (PMS)” diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) pada tanggal 29 April 2017. Fakultas Farmasi UGM dengan formasi tim terdiri dari Dita Fadhilah, Ismatul Izzati, dan Devie Amalia Utami berhasil meraih gelar juara 2 dalam olimpiade tersebut.

Olimpiade PHARMACITO 2017 berbeda dengan olimpiade pada umumnya karena pada tahap seleksinya menggunakan sistem Computer Based Test (CBT). Terdapat 4 tahap penyeleksian dalam Olimpiade Farmasi Indonesia “PHARMACITO 2017”, yaitu tahap penyisihan, tahap perempatfinal, tahap semifinal, dan tahap final. read more

Mahasiswa Fakultas Farmasi UGM Juara Kompetisi Farmasi Nasional (KOFEIN) UNAIR 2017

Kompetisi Farmasi Nasional (KOFEIN) UNAIR 2017 kembali diselenggarakan oleh BEM Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya pada tanggal 10 – 11 Februari 2017. Kompetisi Farmasi Indonesia ini terdiri dari dua mata lomba, yaitu : OLFAR – OLIMPIADE FARMASI 2017 dan CPSE – CLINICAL PHARMACY SKILL EVENT 2017. KOFEIN 2017 mengangkat tema “Prove Your Pharmacy Passion” sehingga diharapkan pelajar dan mahasiswa dapat mengasah dan mengukur kemampuan mereka dibidang akademik dan kefarmasian. read more

Mahasiswa Farmasi UGM Memborong Juara Pharmacy Festival 2016

Prestasi kembali ditorehkan oleh mahasiswa Fakultas Farmasi UGM. Kali ini, delegasi mahasiswa Fakultas Farmasi UGM berhasil mendominasi juara dalam Pharmacy Festival (Pharfest) yang diselenggarakan Universitas Indonesia pada 1-2 Oktober 2016 lalu.

Dalam kompetisi itu, mahasiswa Fakultas Farmasi UGM berhasil menyabet gelar juara 1,2, dan 3 lomba konseling kategori advance pasien serta juara 3 lomba debat. Selain itu, juga mendapatkan penghargaan sebagai best speaker dalam lomba debat.

Adella Clara Alverina meraih juara pertama kategori advance konseling pasien. Sementara itu, juara kedua dan ketiga juga diraih mahasiswa Farmasi UGM, yakni Noor Rohmah Satiti dan Jelita Lintang Sukma Rahayu Budiningsih. Ketiganya merupakan mahasiswa Program Profesi Apoteker Fakultas Farmasi angkatan 2016. read more

Fakultas Farmasi UGM Juara Umum Pharmanova 2016

Delegasi mahasiswa Fakultas Farmasi UGM berhasil menyabet gelar juara umum dalam kompetisi Pharmacy on Innovation (Pharmanova) yang diadakan di ITB, pada 11-13 November 2016 lalu. Pada kompetisi tersebut, delegasi UGM sukses memboyong piala bergilir “Bohemian” dengan perolehan 1 medali emas, 2 medali perak, dan 2 medali perunggu dari dua kategori yang diperlombakan.

Pharmanova diikuti sekitar 100 mahasiswa farmasi dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Kompetisi ini memperlombakan dua kategori, yakni kategori advance yang diperuntukkan bagi mahasiswa profesi dan kategori begginer untuk mahasiswa program sarjana. read more